Apa yang biasanya Anda lakukan sebelum tidur? Rata-rata orang menghabiskan waktu sebelum tidur dengan berbagai macam kegiatan, seperti membaca buku, mengoperasikan perangkat elektronik, mendengarkan musik, dan lain sebagainya.
Ternyata, orang-orang yang sukses dalam karier tidak selalu terbelenggu pekerjaannya ketika di atas kasur. Malah sebisa mungkin mereka berjauhan dengan pekerjaan. Lalu, tahukah Anda, apa saja kegiatan yang dilakukan orang-orang sukses itu lakukan sebelum tidur?
1. Membaca
Pernah ada yang mengatakan, membaca bisa membuat orang mengantuk. Karena itu, banyak orang yang menjadikan kegiatan membaca sebagai ritual sebelum tidur. Membaca sebelum tidur juga punya manfaat lain, yakni relaksasi. Membaca dapat mengisi ulang pikiran dengan ide-ide dan kreativitas baru.
2. Membuat daftar kegiatan yang akan dilakukan
Tidur adalah saatnya mengistirahatkan tubuh dan pikiran. Agar ide-ide yang sudah terpikirkan tidak hilang begitu saja, biasakan mencatat ide sebelum tidur.
3. Kumpul keluarga
Sesibuk dan selelah apa pun, sempatkan berinteraksi dengan keluarga. Bagilah pengalaman yang terjadi hari itu kepada keluarga.
4. Bersyukur
Hari-hari yang kita alami tak selalu indah dan menyenangkan. Apa pun yang terjadi, baik dan buruk, harus tetap disukuri. Catatlah hal yang sudah berhasil dicapai. Catatan tersebut dapat memotivasi seseorang untuk selalu bersyukur dan berpikir positif.
5. Meditasi
Bermeditasi selama 10 menit sebelum tidur dapat membuat tubuh dan pikiran lebih segar dan tenang.
6. Tidur teratur
Sesibuk apa pun, usahakan mengistirahatkan tubuh pada waktu yang tepat. Tubuh memiliki daya tahan dan jam biologis terbatas. Apabila dipaksakan terus bekerja, penyakit akan mudah datang. Usahakan pergi tidur pada waktu yang sama setiap hari dengan waktu yang cukup, yakni 6 jam per hari.
7. Jauhkan pekerjaan
Bila waktu tidur tiba, singkirkan segala hal yang berkaitan dengan pekerjaan. Lakukan pekerjaan hanya pada jam kerja. Waktu tidur hanya untuk tidur. Jangan biarkan hidup dijajah oleh pekerjaan karena pekerjaan tidak akan ada habisnya.
8. Ubah negatif menjadi positif
Jangan biarkan hal negatif mempengaruhi dan membuat Anda stres, Saat akan tidur, telaah situasi dan ambil sisi positif dari hal-hal negatif yang terjadi. Dengan begitu, keesokan hari dapat dilakukan koreksi.
Tempo.co
WHAT'S NEW?
Loading...
0 komentar:
Posting Komentar